Kaldu ayam ditambah aneka rempah membuat rasa soto ini menjadi spicy dan segar. Dilengkapi pula dengan sambal dan perasan jeruk, hmm... rasanya pedas-pedas segar. Satu lagi yang paling penting (menurut saya), makan soto belum lengkap tanpa emping. Jadi harus ada emping! Sebagian besar resep menyebutkan soto ini dimakan dengan lontong/ketupat. Karena terlalu ribet, jadi saya pake nasi putih aja.
Selamat berbuka puasa dengan menu Soto Banjar.
Bahan :
2 bh dada ayam (saya pake ayam boneless)
1/2 bh pala, memarkan
4 cm kayu manis
4 lbr daun jeruk
2 btg sereh, memarkan
3 cm lengkuas, memarkan
10 bwg merah
1 sdt jintan, sangrai (saya ga pake)
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
Pelengkap :
perkedel kentang
telur rebus
Cara membuat :
1. Cuci bersih ayam, lumuri dengan 1 sdm air jeruk nipis dan 1 sdt garam diamkan
2. Cuci kembali sampai bersih, tiriskan.
3. Tumis bumbu halus hingga harum tambahkan air masukkan pala, kayumanis, daun jeruk, serai, lengkuas dan jahe.
4. Masak ayam hingga empuk dengan air yang telah dicampur tumisan bumbu tadi, kemudian angkat ayamnya lalu disuir-suir.
5. Masak kaldu ayam hingga mendidih dengan api kecil saja.