Beberapa waktu lalu, cake ini sempat heboh di facebook. Gara-gara itu, saya jadi penasaran pengen nyobain.
Saya bikin setengah resep aja, pake loyang (brownies) ukuran 10 x 24 cm. Resepnya nurun dari dapur teh Syantie . Dan hasilnya, hmm.... I love it! And my husband loves it too. Beneran deh kayak peta topografi, ada garis konturnya. Yang biasa bekerja dengan peta, pasti nyambung deh.
Bahan :
250 gr butter
250 gr gula halus (saya, gula pasir diblender aja)
5 butir telur
300 gr terigu
1 sdt baking powder
125 ml susu cair
1/2 sdt vanila bubuk
Coklat bubuk secukupnya
Pandan pasta secukupnya (bisa diganti rasa lain)
Cara membuat :
1. Panaskan oven pada suhu 180 C. Siapkan loyang dan alasi dengan kertas roti.
2. Kocok butter dan gula sampai pucat mengembang. Tambahkan telur satu-persatu sambil dikocok terus.
3. Masukkan sebagian terigu dan baking powder yang sudah diayak, kocok dengan kecepatan rendah. Selingi dengan menambahkan susu, lalu masukkan lagi sisa terigu. Kocok hingga rata.
4. Bagi adonan menjadi 2 bagian. Satu bagian tambahkan vanila, bagian lainnya diberi pandan pasta.
5. Tuang setengah adonan vanila ke loyang, taburi atasnya dengan coklat bubuk hingga tertutup rata.
6. Tuang setengah adonan pandan di atasnya, tutup lagi dengan taburan coklat bubuk.
7. Lanjutkan dengan sisa adonan vanila, taburi coklat bubuk dan terakhir tuang sisa adonan pandan.
8. Hentakkan loyang sebentar agar udaranya keluar. Lalu panggang selama kurleb 40 menit.
No comments:
Post a Comment